Seribupost.com – Setelah sekian lama saya tidak update artikel, karena beberapa alasan (banyak alasan) :)) akhirnya sekarang saya bisa menuliskan artikel baru lagi. Kali ini saya akan sharing tentang pembuatan aplikasi sederhana, yaitu aplikasi perhitungan pesanan makanan. Jadi, didalam aplikasi yang akan dibuat nanti terdapat beberapa menu makanan serta harganya, dan bisa memasukan jumlah pesanan yang kemudian dilakukan perhitungan. Aplikasi yang akan dibuat nanti itu merupakan hasil pembelajaran saya pada praktikum Bahasa Pemrograman, saya mencari beberapa referensi dari internet untuk saya buat versi saya sendiri, jadi mungkin aplikasinya nanti akan sangat mirip dengan beberapa aplikasi yang sudah dibuat dan diulas di internet. Agar tidak kebingungan, kita langsung saja mulai pembuatanya.

Langkah – langkah pembuatan aplikasinya :

  • Buka software Java Netbeans, disini saya menggunakan Netbeans 8.0.2
  • Buat projek baru. File > New Project. Pilih Java Application. Kemudian beri nama project pada kolom Project Name, disini saya menamainya dengan apk_makan (bebas asal mudah di ingat) dan klik finish
*membuat project baru
*pilih java application
*beri nama project
  • Buat JFrame Form. Caranya klik kanan pada packages apk_makan > New > JFrame Form. Beri nama menu pada Class Name lalu klik Finish.
*pilih jframe form
*beri nama jframe form
  • Selanjutnya kita mulai mendesain interface aplikasinya. Tools atau pallete yang digunakan diantaranya, JLabel, JCheck Box, JText Field, JButton.
  • Yang saya buat pertama kali yaitu tulisan tittle aplikasinya (MENU MAKANAN), saya membuatnya menggunakan JLabel. Drag JLabel ke layout (sesuaikan letaknya). ganti text JLabel1 menjadi MENU MAKANAN.
  • Cara mengganti text, cari tab properties lalu cari bagian text. sesuaikan propertiesnya seperti dibawah ini, makan akan terlihat perubahanya pada jenis font, ukuran font, warna font.
*properties jlabel1
  • Untuk selajutnya tambahkan 4 buah JCheck Box, 6 buah JText Field, 2 buah JButton, dan 4 buah JLabel tambahan. sesuaikan posisi dan teksnya, langkahnya sama seperti diatas. Sehingga gambarnya menjadi seperti berikut :
*desain interface aplikasi
  • Keterangan gambarnya :
    • Kotak warna merah = kumpulan item JLabel
    • Kotak warna kuning = kumpulan item JCheck Box
    • Kotak warna hijau = kumpulan item JText Field
    • Kotak warna biru = kumpulan item JButton
  • Untuk teks JText Field silahkan kosongkan saja semuanya.

Dan itulah langkah langkah mendesain interface aplikasi, jika kurang jelas teman teman bisa lihat video dibawah artikel ini atau diskuskan dikolom komentar, aplikasi ini bisa dijalankan tetapi belum bisa difungsikan karena belum kita berikan kode scriptnya, untuk pembahasan mengenai pengkodindinganya kita akan bahas pada artikel berikut :”Script Aplikasi Perhitungan Pesanan Sederhana“. Sekian untuk artikel ini semoga bermanfaat untuk saya yang sedang belajar dan untuk pembaca semuanya. Sampai ketemu d artikel selanjutnya.

Komentar Post :