SERIBUPOST, Tubuh memiliki respon tubuh yang baik. Saat tubuh beristirahat semalaman system organ tubuh pencernaan mengalami fase istirahat dalam proses kerjanya dan selama itu tidak ada asupan untuk melakukan proses kerja tersebut. Setelah tubuh terbangun untuk melakukan aktivitas maka sitem organ pencernaan tersebut perlu asupan untuk menghasilkan energy dengan melakukan sarapan pagi.

Menurut ilmu gizi sarapan pagi merupakan proses mengkonsumsi makanan dari jam 5 sampai jam 9 karena pada jam-jam ini system organ pencernaan sedang aktif bekerja. Tentunya makanan tersebut harus mengandung energy atau zat tenaga, bagi kita masyarakat Indonesia zat tenaga dapat ditemukan dalan makanan seperti nasi, singkong, ubi dan makanan pokok lainnya, zat pembangun atau bahasa lainnya lauk pauk sebagai penikmat dari makanan tersebut (seperti daging, ikan, tahu, tempe dll) dan zat pengatur terdiri dari sayur-sayuran dan buah-buahan.

[irp]

Dua Manfaat Sarapan

Sarapan pagi perlu dilakukan karena memiliki banyak sekali manfaatnya yakni manfaat yang pertama sebagai sumber tenaga untuk melakukan berbagai aktivitas, jika tubuh tidak memiliki energy maka tubuh akan lemas selain itu jika dilakukan terus menerus akan menimbulkan berbagai penyakit seperti anemia. Manfaat yang kedua dengan sarapan pagi akan meningkatkan konsentrasi dalam berfikir. Terdapat 60 % tubuh berisi cairan dan cairan itu juga berasal dari makanan.

Apabila tubuh tidak mendapatkan asupan makanan selain badan lemas juga otak tidak akan bekerja maksimsal. Otak memerlukan nutrisi dalam kerjanya. Nutrisi yang dihasilkan berasal dari makanan. Manfaat yang ketiga yaitu agar tubuh mempunyai imunitas dan tidak mudah terserang penyakit karena dengan sarapan pagi terdapat cadangan makanan untuk diproses ketika tubuh memerlukan sehingga ketika ada zat asing masuk akan ke dalam tubuh maka secara alami tubuh pun akan menolak.

Untuk itu sarapan pagi harus menjadi sebuah rutinitas dan kebutuhan dalam kehidupan kita karena dengan sarapan tersebut manfaatnya pun banyak sekali dan manfaat yang saya uraikan diatas merupakan hanya beberapa dari manfaat yang ditimbulkannya. Terutama bagi para pelajar dan pekerja dalam meningkatkan fokusnya biasakanlah sarapan pagi untuk menjalankan aktivitasnya. Hidup sehat dengan sarapan pagi itu penting. Lakukanlah dari sekarang dan rasakan sendiri manfaatnya.

Komentar Post :